Mengenal Polygon (MATIC) & Cara Beli di Platform Terbaik 2023

Polygon, dengan token asli yang dinamai MATIC, merupakan salah satu proyek kripto teratas di pasar dengan prospek yang dianggap bagus. Polygon menawarkan fungsi blockchain yang maksimal, serta mencakup skalabilitas, transaksi, dan efisiensi. Untuk melihat sepak terjang dan potensi Polygon untuk tumbuh terbilang relatif besar. Ulasan berikut ini akan membahas apa itu Polygon (MATIC) dan cara beli koin crypto ini di platform terbaik 2023.  

Apa Itu Polygon?

Sebagian dari Anda mungkin belum begitu kenal dengan yang namanya Polygon. Polygon merupakan proyek mata uang kripto, di mana para pengembang bisa membuat jaringan blockchain secara khusus, dengan cara menggabungkan semua fitur terbaik dari blockchain yang berdiri sendiri, dengan Ethereum terbaik.

Tujuan dari Polygon adalah untuk menawarkan kerangka kerja, untuk membangun jaringan blockchain yang saling terhubung. Adapun fitur yang dimiliki oleh Polygon ini seperti ZK-rollup dan Optimistic Rollups, di mana kedua fitur ini menawarkan keuntungan dalam hal penskalaan Ethereum, memecahkan masalah kemacetan jaringan, dan biaya transaksi yang tinggi.

Agar bisa mengatasi keterbatasan kompetisi, terutama dengan dua pesaing terkemukanya yakni Polkadot (DOT) dan Cosmos (ATOM), Polygon menghadirkan kompatibilitas dengan Ethereum Virtual Machine (EVM). Hal inilah  yang kemudian menjadikan Polygon sebagai prospek yang sangat menarik bagi pengembangan yang sudah bekerja dengan Solidity, bahasa pemograman asli Ethereum.

Fleksibilitas dan skalabilitas merupakan dua hal yang sangat menonjol dari Polygon. Makanya, tak heran jika banyak proyek yang memanfaatkan Polygon sebagai solusi penskalaan, seperti EasyFi yang merupakan platform DeFi, Polymarket yang merupakan prediction market populer, dan Aavegotchi yang merupakan game NFT.

Bagaimana Cara Kerja Polygon (MATIC)

Polygon memiliki MATIC PoS Chain sebagai chain utamanya, di mana chain ini yang menambahkan lapisan keamanan (Proof-of-Stake) ke semua blockchain yang diluncurkan oleh Polygon. Polygon juga melakukan pendekatan multi-angle untuk membuktikan eksistensinya di masa depan, serta mengamankan prospek Ethereum dengan ekosistem blockchain yang besar dan terhubung.

Kinerja Polygon sendiri bergantung pada 4 lapisan atau layer yang dimilikinya. Lapisan yang disebut sebagai lapisan Ethereum, lapisan keamanan, lapisan jaringan wajib Polygon, dan lapisan eksekusi wajib ini tentu memiliki perannya masing-masing. Simak berikut ini tugas dari tiap lapisan di Polygon tersebut.

1. Lapisan Ethereum

Pada lapisan Ethereum ini, rantai Polygon atau Polygon chain bisa menggunakan jaringan Ethereum yang aman, yang digunakan untuk mengeksekusi komponen penting apa pun, melalui smart contract. Tindakan yang dimaksud seperti finalitas, staking, pos pemeriksaan, serta pesan yang dapat dioperasikan.

2. Lapisan Keamanan

Lapisan keamanan merupakan lapisan opsional yang menyediakan validator sebagai layanan untuk memeriksa aspek rantai Polygon apa pun, dengan berbasiskan biaya. Lapisan keamanan ini beroperasi sebagai metachain dengan Ethereum yang melakukan manajemen validator, meliputi pendaftaran, pengacakan, dan penghargaan, serta validasi rantai Polygon.

3. Lapisan Jaringan Wajib Polygon

Lapisan jaringan wajib Polygon merujuk pada konstelasi jaringan, yang masing-masingnya melayani jaringannya sendiri. Lapisan jaringan wajib Polygon ini sendiri bertanggung jawab untuk memproduksi blok, melakukan konsesus lokal, serta melakukan pemeriksaan untuk setiap transaksi yang dilakukan.

4. Lapisan Eksekusi Wajib

Pada lapisan eksekusi wajib ini akan dilakukan penafsiran dan pengeksekusian transaksi yang disepakati dalam rantai jaringan Polygon. Tersedia 2 sub-lapisan di sini, yakni lapisan pengimplementasian mesin virtual dan lapisan untuk menjalankan fungsi transisi status logika ekstensi dari jaringan Polygon tertentu.

Sejarah Polygon

Polygon merupakan proyek open-source dengan tim pengembang terdesentralisasi dan global, yang berevolusi menjadi jaringan MATIC yang sukses. Meskipun awalnya dipahami sebagai solusi dari penskalaan, jaringan MATIC kemudian membawa Ethereum menuju skala yang lebih besar menggunakan versi plasma yang diadaptasi dengan sidechain yang berbasiskan PoS.

CEO dan Co-Founder Polygon sendiri adalah Jaynti Kanani, seorang arsitek teknologi kreatif berpengalaman, sedangkan Co-Founder dan COO Polygon adalah Sandeep Nailwal, mantan konsultan manajemen di Deloitte dan mantan CEO Scopeweaver.com. Posisi Co-Founder dan CPO Polygon sendiri dipegang oleh Anurag Arjun, seorang manajer proyek veteran.

Keunikan Polygon (MATIC)

Jika berbicara mengenai keunikan Polygon, tentu tak bisa dipisahkan dari teknologi dan fitur yang digunakan dalam menjalankan proyek mata uang kripto satu ini. Penggunaan PoS, plasmachain, serta fitur berupa ZK-rollup dan Optimistic Rollups menjadikan Polygon berbeda dengan proyek mata uang kripto lainnya.

Tim yang mengembangkan Polygon percaya bahwa mereka bisa berhasil menggabungkan skalabilitas apa pun, selain solusi aslinya sendiri. Kepercayaan dan klaim inilah yang kemudian menjadi faktor penting yang mengamankan posisi Polygon dalam ekosistem blockchain berbasis Ethereum yang berkembang pesat dan lebih luas.

Value dari Polygon

Value atau nilai yang dimiliki oleh Polygon sangat bergantung pada kredensial jaringan MATIC yang mapan, serta keberadaan token MATIC yang solid sebagai satu dari 100 mata uang kripto teratas saat ini. Pendekatan multiangle yang dilakukannya bisa menjadi jaminan, walaupun ada 1 aspek skalabilitas gagal mencapai tujuan jangka panjang, maish ada pendekatan lain yang bisa diandalkan.

Berapa Banyak MATIC yang Beredar?

MATIC, token asli Polygon, memiliki total persediaan tetap sebanyak 10 miliar token, di mana 7,1 miliar MATIC sudah beredar sejauh ini. Secara teoritis, bisa disimpulkan bahwa total persediaan MATIC yang terbatas, akan bisa memicu meningkatnya nilai token tersebut. Namun tentu saja ada faktor teknis lainnya yang mempengaruhi nilai token MATIC di pasaran. 

Sebagai token utilitas, nilai MATIC pun turut bergantung pada throughput transaksi jaringan yang menggunakan token untuk membayar biaya transaksi jaringan. Pengguna bisa memakai token MATIC untuk membayar biaya transaksi, serta berpartisipasi dalam konsensus bukti kepemilikan token tersebut.

Bagaimana Jaringan Polygon Diamankan

Jaringan Polygon diamankan dengan 1 set validator dan pos pemeriksaan PoS tampa izin yang dikirimkan ke blockchain Ethereum. Para pemilik MATIC pun dapat menjadi delegator MATIC. Ketika token staking didelegasikan ke validator, maka akan terjadi pengembalian sebagian dari pendapatan validator sebagai gantinya.

Kasus Penggunaan Polygon (MATIC)

Staking token MATIC saat ini dihargai dengan pengembalian token 20 persen setiap tahun, di mana nilai itu sebanding dengan peluang staking serupa. Pada jaringan Polygon sendiri, staking bisa dilakukan melalui jaringan MATIC secara langsung atau pun melakukan staking via platform pihak ketiga. 

Cara Beli MATIC

Apakah Anda tertarik untuk mulai investasi dalam bentuk koin MATIC? Simak berikut ini cara beli MATIC untuk pemula:

1. Pilih Broker Crypto Terbaik

Broker crypto adalah perusahaan crypto exchanges atau pertukaran mata uang kripto, sekaligus broker multiaset. Adapun perbedaannya terletak pada aset yang diperdagangkan. Jika broker multiaset memfasilitasi perdagangan berbagai aset, termasuk saham dan lainnya, crypto exchanges hanya memfasilitasi perdagangan mata uang kripto saja.

Ada beberapa crypto exchanges terpopuler di dunia dan bisa jadi pilihan Anda seperti Binance, Coinbase, Huobi, Kraken, FTX, KuCoin, dan lainnya. Sedangkan di tanah air sendiri, ada sebanyak 18 platform crypto exchanges yang telah terdaftar secara legal dan resmi di Bappebti, seperti Indodax, Zipmex, Rekeningku, Luno, Pintu, Tokocrypto, Nanovest, dan lainnya.

Sedangkan perihal broker multiaset, ada beberapa contoh broker multiaset terbaik seperti Capital.com. Tak hanya sudah teregulasi secara internasional, platform perdagangan berbagai jenis aset satu ini juga memberikan kemudahan akses bagi investor di Indonesia, misalnya seperti minimal deposit yang terjangkau, menyediakan pembayaran online banking, dan lainnya.

Platform perdagangan ini juga bisa memfasilitasi Anda yang ingin melakukan investasi saham di luar negeri seperti Apple (APPL), Meta (FB), Amazon (AMZN), Tesla (TSLA), dan lainnya, selain untuk berinvestasi dalam bentuk aset mata uang kripto. Jadi, cakupan atau fungsinya bisa dibilang jauh lebih luas. 

2. Lakukan Pendaftaran untuk Buat Akun

Tahap berikutnya dari proses investasi mata uang kripto berupa MATIC adalah mendaftar di exchange atau broker crypto terbaik dan tepercaya yang Anda pilih. Pada ulasan mengenai cara pembuatan akun di broker crypto kali ini, platform perdagangan yang dipilih adalah Capital.com. Berikut ringkasan mengenai perusahaan multiaset tersebut.

  • Jenis : Broker multiaset dan CFD
  • Didirikan: Tahun 2016
  • Instrumen aset: Mata uang kripto, saham, forex, indeks, komoditas, dan CFDs
  • Regulasi: Australian Securities dan Investments Commission (Australia), Financial Conduct Authority (United Kingdom), National Bank of the Republic of Belarus (Belarusia), dan Cyprus Securities dan Exchange Commission (Siprus).
  • Minimal deposit: $20 atau sekitar Rp300-ribuan.
  • Jumlah pengguna terdaftar: Terdapat jutaan trader dan investor dari berbagai negara di dunia.
  • Akses platform: bisa diakses melalui website dan aplikasi mobile dengan sistem operasi iOS dan Android.
  • Penghargaan: Most Innovative Tech 2021 (by Tradingview) dan penghargaan lainnya.

Alasan pemilihan broker Capital.com ini sendiri yaitu karena selain bisa melayani investasi di instrumen aset berupa mata uang kripto,  namun juga memungkinkan pengguna untuk membeli saham top dunia misalnya seperti Apple, Tesla, dan lainnya. Nah, simak berikut cara buat akun atau mendaftar secara online di platform Capital.com tersebut.

  1. Aktifkan VPN; atau lebih dianjurkan melakukan pengaturan DNS Cloudflare, langkah-langkahnya seperti ini: silakan masuk ke control panel, lalu pilih view network status and tasks, kemudian klik connections (koneksi internet Anda). Lalu, pilih properties, lanjut memilih internet protocol version 4 (TCP/IPv4), lalu pilih properties kembali, kemudian klik use the following DNS server addresses, setelah itu, lihat di bagian preferred DNS server, pada kolom yang tersedia, silakan isi dengan 1.1.1.1, lalu klik OK.
  2. Kunjungi situs web Capital. Klik di Sini cara daftar di Capital untuk beli crypto dan saham luar negeri
  3. Masukkan alamat email aktif dan kata sandi (password). Klik Daftar. buat akun
  4. Silakan lakukan verifikasi email, periksa di kotak masuk (inbox) email Anda.
  5. Setelah itu, silakan siapkan dan upload dokumen identitas: KTP dan foto selfie.

3. Lakukan Deposit Dana

Setelah berhasil mendaftar dan memiliki akun, langkah berikutnya sebelum Anda bisa memulai investasi MATIC di Capital.com adalah dengan melakukan deposit, berikut caranya:

  1. Login ke akun.
  2. Pilih menu Setoran, atau pilih “setorkan dana ke akun”. setor dana
  3. Pilih metode pembayaran via perbankan online (online banking) agar proses lebih mudah dan cepat.
  4. Isi jumlah deposit, minimal $20. Kemudian, klik lanjutkan. deposit via online banking
  5. Pada halaman Global Payment Solution, silakan klik bank transfer (virtual account) > lalu pilih bank CIMB Niaga > lalu klik proceed.
  6. Pada halaman IDR Deposit Virtual Account, Anda dapat melihat informasi lengkap seperti nomor referensi, nomor rekening, akun bank CIMB Niaga, dan nominal uang deposit dalam rupiah (pada saat itu, $20 setara Rp306.436).
  7. Anda dapat membayar melalui BCA, Gopay, atau OVO. Sebagai contoh, kami mentransfer melalui mobile banking BCA ke rekening Virtual Account CIMB Niaga yang tertera di sana dengan nominal Rp306.436.
  8. Setelah mentransfer, konfirmasi pembayaran yang dilakukan dengan klik “Saya Sudah Bayar.” Proses deposit akan diselesaikan, dan uang deposit pada umumnya akan masuk ke akun Capital Anda maksimal dalam kurun waktu lima menit.

4. Lakukan Transaksi

Ini merupakan langkah terakhir dari proses dan cara investasi kripto berupa MATIC, yaitu melakukan transaksi pembelian MATIC (buy). Berikut cara beli MATIC di Capital.com:

  1. Login ke akun.
  2. Pilih menu perdagangan. 
  3. Anda bisa menemukan aset kripto terbaik yang akan dibeli pada menu pencarian, untuk kesempatan ini pilih MATIC.
  4. Setelah muncul crypto coin tersebut, misalnya pasangan MATIC/USD, lalu klik tombol beli.
  5. Silakan isi berapa jumlah koin MATIC yang dibeli.
  6. Terakhir, konfirmasi dengan klik Beli.

Beli MATIC di Capital

Simpulan

Polygon dengan token asli yang dimilikinya, MATIC merupakan salah satu proyek mata uang kripto yang menghadirkan rangkaian alat yang dirancang khusus dan mengesankan ke seluruh ekosistem blockchain. Polygon yang hadir dengan proyek yang terbilang inovatif dan solutif, membuatnya tampak menjanjikan dan memiliki prospek bagus di masa depan. Selain itu, Anda juga telah diberikan panduan dan cara beli koin crypto MATIC di platform terbaik 2023 seperti Capital.com. Ini mungkin akan menjadi cara paling menguntungkan untuk berinvestasi di pasar yang sedang bertumbuh ini.

Broker Terbaik Indonesia 2023

  • Broker
  • Info
  • Peringkat
  • Link Buka Akun
  • Broker Teregulasi
  • Forex, CFD saham, emas, dll
  • 3 Jenis Akun: Mini, Standar STP, ECN
  • Spread ketat, mulai 0,2 pip (ECN)
  • Leverage hingga 1:2000 (Akun Mini)
  • Support MT4
  • Minimal deposit rendah, mulai $50
4.8/5

Reviews

    Reviews

    https://www.sahamok.net/daftar/zfxCreate your account
    Hide Reviews
    • Broker forex & CFD teregulasi
    • Leverage hingga 400:1
    • Crypto, forex, komoditas, dll
    4.8/5

    Reviews

      Reviews

      https://www.sahamok.net/visit/cerusmarketsCreate your account
      Hide Reviews
      • Broker FX dan CFD Global Teregulasi
      • No Deposit Bonus Forex $111
      • Forex, Komoditas, Logam, Saham, Indeks
      • Akun Islami
      4.8/5

      Reviews

        Reviews

        https://www.sahamok.net/listing/headwayCreate your account
        Hide Reviews
        • Broker forex & CFD teregulasi internasional
        • Modal deposit $100 (Akun Standar)
        • Leverage hingga 1:3000
        • Platform MT4, MT5, dan Terminal Trading
        4.8/5

        Reviews

          Reviews

          https://www.sahamok.net/rating/fbsCreate your account
          Hide Reviews
          • Bonus 65% deposit dengan crypto
          • Bonus lebih $10.000 per bulan
          • Tersedia Forex dan CFD crypto, indeks, komoditas, saham
          • Trading dengan MT4 dan MT5
          • Support 24/5 langsung dan kompeten
          • Refer dan dapatkan lebih $250
          4.8/5

          Reviews

            Reviews

            https://www.sahamok.net/visit/FXCHOICECreate your account
            Hide Reviews
            • Broker forex & CFD teregulasi internasional
            • Eksekusi cepat 0,03 detik
            • Tersedia akun Islami (bebas swap)
            • Leverage hingga 1:1000
            • Platform MT4 dan MT5
            4.8/5

            Reviews

              Reviews

              https://www.sahamok.net/visit/amarketsCreate your account
              Hide Reviews
              • Forex, CFD, and Crypto
              • No minimum deposit
              • No direct withdrawal or deposit fees
              • Competitive spreads, margins and trading costs
              4.8/5

              Reviews

                Reviews

                https://go.oanda.com/visit/?bta=35112&nci=5439Create your account
                Hide Reviews
                • 50% Deposit Bonus
                • Lowest Spreads
                • 1 USD = 10,000 RP
                4.8/5

                Reviews

                  Reviews

                  https://www.sahamok.net/visit/octafxCreate your account
                  Hide Reviews
                  • CFD saham, crypto, forex, emas
                  • Lebih 2,000 saham luar negeri
                  • Copy trading
                  • Regulasi CySEC dan MiFID
                  4.8/5

                  Reviews

                    Reviews

                    https://www.sahamok.net/visit/capitalCreate your account
                    Hide Reviews
                    • +160 CFD assets
                    • Gratis tools fundamental & teknikal
                    • Tampilan MT4 yang mudah
                    4.7/5

                    Reviews

                      Reviews

                      https://portal.xpromarkets.com/ind/live_signup&brd=1&sidc=FCD9140E-61B4-4F70-B6C2-331143180AFBCreate your account
                      Hide Reviews
                      • Bonus Hingga $600
                      • Leverage Up to 100x (Crypto)
                      • Tersedia Edukasi Gratis
                      4.7/5

                      Reviews

                        Reviews

                        https://www.bybitglobal.com/register?affiliate_id=25342&group_id=36469&group_type=1Create your account
                        Hide Reviews