Sahamok.net – Kementerian Keuangan Rusia atau The Russian Ministry of Finance (Minfin) bertekad untuk mendukung legalitas transaksi stablecoin di Rusia, menurut laporan seorang pejabat senior pemerintah.
Ada dukungan dari atas, stablecoin di Rusia bakal terwujud?
Mengutip situs web Rusia bits.media yang melaporkan pada (7/7/), Kepala Departemen Kebijakan Fiskal di Kementerian Keuangan Federasi Rusia, Ivan Chebeskov mencatat bahwa kementerian mendukung stablecoin yang beredar di Negara Beruang Merah tersebut.
Ivan Chebeskov, salah satu pejabat senior di Kementerian Keuangan Rusia (Minfin), mengatakan bahwa Pemerintah Rusia melihat cryptocurrency dari perspektif pemilik bisnis. Ini disampaikan oleh Chebeskove ketika berbicara dalam sebuah diskusi yang bertemakan “The Influence of Web3 — New Era of the Internet of Trust?” pada hari Senin di Moskow.
“Ketika ada kebutuhan bagi perusahaan, firma atau investor untuk mendirikan, berinvestasi dengan cara baru, lalu mereka membutuhkan alat seperti itu untuk efisiensi biaya, bekerja lebih baik daripada alat sebelumnya, dan ketika kami bisa membatasi risiko terkait, kami akan selalu mendukung inisiatif seperti itu,” kata Chebeskov.
Keuntungan dari pasar crypto tampak mentereng
Menurut seorang pejabat pemerintah, teknologi blockchain secara umum, serta aset kripto, digitalisasi, dan tokenisasi, berpotensi memberi peluang untuk membangun sistem keuangan baru. Ini antara lain dapat menawarkan keamanan yang jauh lebih baik dan membuka peluang untuk mengembangkan jenis produk dan layanan baru yang sebelumnya sulit diwujudkan.
Penting untuk dicatat bahwa sementara crypto memiliki potensi besar untuk mendorong sistem keuangan baru, tetapi juga masih belum jelas apakah sistem baru ini dapat menawarkan keuntungan dari sistem yang ada saat ini.
Dorongan untuk melegitimasi cryptocurrency di Rusia datang dari Kementerian Keuangan. Pada bulan Januari, ia memperkenalkan undang-undang baru untuk mengubah Undang-Undang Aset Keuangan Digital Rusia untuk mengatasi masalah peraturan yang dibuat oleh pendahulunya.
Ketidakpastian di bank sentral Rusia
Meskipun bersikeras bahwa transaksi cryptocurrency di dalam perbatasan negara adalah ilegal, the Bank of Russia atau Bank Sentral Rusia telah mengembangkan rubel digital dan mengusulkan rencana larangan untuk semua transaksi mata uang virtual.
Baru-baru ini, Bank Sentral Rusia tampaknya melonggarkan sikapnya terhadap mata uang digital. Pekan lalu, Gubernur the Bank of Russia Elvira Nabiullina mengatakan dalam sebuah wawancara bahwa cryptocurrency dapat digunakan untuk memproses pembayaran melalui akun koresponden. Langkah ini dianggap dapat membantu meminimalkan dampak sanksi Barat yang diperketat terhadap Rusia.
Di luar kasus TerraUSD
Komentar Chebeskov terkait potensi besar crypto dan khususnya stablecoin terlepas dari fakta bahwa stablecoin algoritmik TerraUSD dari ekosistem Terra (LUNA) runtuh pada bulan Mei. Ekosistem Terra ini telah kehilangan hampir semua value-nya, yang mengakibatkan depresiasi pasar secara signifikan dan berdampak pada penyusutan kepercayaan pada stablecoin.
Sementara itu baru-baru ini, kepala Komite Pasar Keuangan Legislatif di Rusia, Anatoly Aksakov menyatakan bahwa undang-undang cryptocurrency di masa depan akan keras atau menantang. Pernyataan Aksakov tidak terlepas dari perhatiannya terhadap kondisi pasar saat ini. (ald/ald)